Personil Koramil 1015-17/Seruyan Tengah Bahu Membahu Bersihkan Bahu Jalan
Seruyan-Cuaca hujan ini mengakibatkan rerumputan dan semak belukar tumbuh dengan cepat dikanan kiri jalan sehingga lingkungan kurang sehat dan terlihat kumuh. Menyikapi kondisi lingkungan yang seperti itu, Bintara Pembina Desa Koramil 1015-17/Seruyan Tengah sepakat mengadakan karya bhakti bersama masyarakat bertempat di kelurahan Rantau pulut kec Seruyan Tengah
Babinsa Koramil 1015-17/Seruyan Tengah mengatakan Kegiatan rutin seperti membersihkan kanan kiri jalan dilakukan untuk memberikan kenyamanan para pengguna jalan mengingat tanaman dan pohon yang tumbuh liar di pinggir jalan sangat menggangu pengguna jalan
“Di sepanjang jalan protokol masyarakat dan Babinsa Koramil 1015-17/Seruyan Tengah bergotong royong memotong dan mencabut ilalang yang sudah tumbuh terlalu panjang disekitar jalan.” Ujar Babinsa Koramil 1015-17/Seruyan Tengah
Secara terpisah Danramil 1015-17/Seruyan Tengah Mayor Inf Sukatmin menuturkan Penebangan dahan pohon juga dilakukan yang bertujuan untuk menghindari robohnya pohon karena angin mengingat cuaca akhir akhir ini cukup ekstrim
”Karya bhakti seperti ini juga bertujuan memberikan motivasi kepada masyarakat serta untuk menumbuhkan rasa gotong-royong yang pada saat ini sudah mulai memudar” ungkap Danramil 1015-17/Seruyan Tengah Mayor Inf Sukatmin
Danramil 1015-17/Seruyan Tengah Mayor Inf Sukatmin mengatakan Karya bhakti ataupun gotong-royong kali ini merupakan sarana kebersamaan antara Babinsa dan warga wilayah binaan demi membantu tercapainya kenyamanan desa serta kebersihan bagi desa yang bersangkutan
“Usai pelaksanaan pembersihan kanan kiri jalan protokol membuat lingkungan desa menjadi bersih serta terhindar dari kesan kumuh. Sehingga secara langsung membantu lingkungan menjadi lebih sehat dan terhindar dari resiko penyakit..” Kata Danramil 1015-17/Seruyan Tengah Mayor Inf Sukatmin
Tinggalkan Balasan