Satgas TMMD ke 123 Gelar Sosialisasi Penyuluhan Kamtibmas.

TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 123 Kodim 1015/Sampit menggelar kegiatan sosialisasi
Kamtibmas (Keamanan dan Ketertiban Masyarakat) yang bertempat di Balai Desa Tanjung Rangas Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan,Sabtu(01/01)

Sosialisasi yang merupakan salah satu sasaran non fisik dari Program TMMD ke 123 Kodim 1015/Sampit yang bekerjasama dengan Polres Seruyan.

Pasi Ter Kodim 1015/Sampit Lettu Inf Bambang Rumzis menyampaikan pentingnya peran masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah.

“Keamanan memberikan rasa aman kepada masyarakat, sementara ketertiban menciptakan suasana yang sesuai dengan aturan,”.

Rasa aman tidak bisa diciptakan oleh TNI/Polri saja, akan tetapi keamanan terwujud dari kesadaran masyarakat itu sendiri.

Penyuluhan kegiatan Program Satgas TMMD ke 123 Kodim 1015/Sampit ini mendapatkan antusias dari masyarakat serta menunjukan komitmen yang kuat dari masyarakat dalam upaya mendukung peningkatan keamanan dan ketertiban di wilayah.

Pasi Ter Kodim 1015/Sampit Lettu Inf Bambang Rumzis mengajak seluruh warga untuk menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah guna mewujudkan wilayah yang nyaman, Aman Dan Tertib.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Maret 2025
S S R K J S M
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  
Archive