SENAM SEHAT BPJS KESEHATAN BERSAMA

Bertempat di lapangan Korem 102/Panju panjung pada jum’at (5/9). telah dilaksanakan Kegiatan senam sehat bersama BPJS Kesehatan bersama Korem 102/Pjg dan jajaranya. Acara dihadiri oleh Danrem 102/Pjg, Kasrem 102/Pjg, Kakanwil BPJS Kesehatan Kalteng, Para Dan/Ka Balakrem 102/Pjg Ibu-ibu persit serta para peserta senam sehat lainnya. Dalam sambutanya Danrem 102/Pjg Kolonel Kav. Sulaiman Agusto, S.IP.,MM menyampaikan apresiasi yang tinggi dan rasa bangganya kepada panitia penyelenggara atas digelarnya senam sehat bersama ini. Selain itu, kegiatan ini merupakan salah satu langkah dalam memberikan sosialisasi program BPJS agar warga Korem 102/Pjg dan jajaranya bisa berperan aktif sebagai peserta BPJS. Dan nantinya dari pihak BPJS akan memberikan informasi langsung tentang hak dan kewajiban peserta serta prosedur pelayanan jaminan kesehatan nasional.

Lebih lanjut dikatakan kita sebagai personel yang mengawaki suatu organisasi sangatlah berat, untuk itu kita perlu mengimbanginya dengan refresing berupa olah raga bersama seperti senam sehat yang kita laksanakan ini. Dengan berolah raga bersama ini tentunya akan meningkatkan rasa persaudaraan dan keakraban dalam menjalankan tugas sebagai sesama abdi negara serta menjaga keharmonisan kerjasama, saling kenal dan memahami tugas dan fungsi masing-masing. Mempererat tali silaturahmi, sehingga dalam menjalankan tugas kedepan bisa berjalan bersama terutama dalam memberikan pelayanan yang lebih kepada publik. Harapan saya laksanakan senam sehat ini dengan gembira dan semangat yang tinggi.

Pada pelaksanaannya kegiatan diawali dengan senam bersama yang dipimpin oleh tim dari sanggar “Panda”. Usai pelaksanaan senam acara dilanjutkan dengan kegiatan pemberian informasi dari BPJS yang diselingi dengan pengundian door pres bagi peserta senam sehat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
September 2024
S S R K J S M
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  
Archive