Sterilisasi Cegah Virus Corona Berlanjut, Kodim 1013/Mtw dan Gugus Tugas Sasar Tempat Ibadah

Muara Teweh – Virus Corona atau Covid-19 yang telah menjadi pandemi dan menjadi isu global, diantisipasi oleh Kodim 1013/Mtw dan Gugus Tugas Barito Utara dengan pembersihan dan penyemprotan tempat ibadah baik masjid maupun gereja di Barito Utara pada Jumat dan Sabtu (20-21/03). Pembersihan diawali di masjid Al-Amin, kemudian berlanjut ke masjid-masjid lainnya.Pada hari berikutnya, gugus tugas membersihkan sejumlah gereja di kota Muara Teweh dan sekitarnya. “Pembersihan dan penyemprotan desinfektan untuk sterilisasi tempat ibadah, baik masjid maupun gereja merupakan langkah kongkrit untuk pencegahan virus Corona di Barito Utara. Upaya ini akan terus dilakukan dengan sasaran lain berupa tempat kegiatan publik di Barito Utara. Dengan langkah ini, diharapkan akan dapat mencegah berkembangnya virus Corona”,tandas Dandim 1013/Mtw, Letkol Inf. Yusan Riawan.

Lebih lanjut Dandim menegaskan, mari kita saling menyadari bahwa pencegahan virus Corona merupakan tanggung jawab bersama. Kuncinya, kita harus disiplin diri yang kuat. Patuhi social distancing (jaga jarak dalam berinteraksi), jangan bepergian dan tinggal di rumah, jangan saling bersentuhan, Perkuat perilaku hidup sehat, jaga imunitas tubuh dengan makan makanan yang sehat dan berolah raga yang cukup. Apabila ada gejala sakit segera berobat. “Sebagai umat beragama, marilah kita senantiasa berdoa kepada Tuhan, agar wabah virus Corona ini segera berakhir”,tutupnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive