Tak Mampu Berjalan, Warga Bumiharjo Harus Digendong Petugas Untuk Mengikuti Vaksinasi

Tak Mampu Berjalan, Warga Bumiharjo Harus Digendong Petugas Untuk Mengikuti Vaksinasi

Kotawaringin Barat  – Bintara Pembina Desa ( Babinsa) Bumiharjo Serda Ilham, Koramil 1014 – 02/Kumai membantu warga lanjut usia (lansia) menjalani vaksinasi Covid-19 di Aula Kantor Desa Bumiharjo Kecamatan Kumai Kabupaten Kotawaringin Barat, (11/6).

Serda Ilham bersama Bhabinkamtibmas Polsek Kumai membantu warga Desa Bumiharjo, Bpk Dian (61 Th) dengan menggotongnya ke kendaraan lantaran tidak mampu berjalan.

Serda Ilham juga mengingatkan warga untuk tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) dengan ketat saat antrian menunggu giliran untuk di vaksin.

Ia juga mengingatkan kepada warga yang sedang melaksanakan vaksinasi untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dengan tetap memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir, menghindari kerumunan serta mengurangi mobilitas.

Hal ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat bersinergi dengan Polri dan pemerintah daerah.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
Oktober 2024
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
Archive