Tak Mau Warga Binaannya Tersangkut Masalah Hukum, Babinsa Sei Kapitan Ingatkan Petani Buka Lahan Tanpa Membakar

Kotawaringin Barat – Guna mengantisipasi terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla), Babinsa Sei Kapitan Sertu Aswandi, Koramil 1014 – 02/Kumai terus bekerja keras melakukan sosialisasi secara langsung kepada masyarakat tentang dampak serta bahaya yang ditimbulkan dari Karhutla tersebut, (14/6/2021).

Sertu Aswandi selalu mengajak masyarakat “Berladang Tanpa Bakar”. Kegiatan yang dilakukan bersama – sama masyarakat untuk mengurangi terjadinya Karhutla serta memberikan contoh kepada masyarakat bahwa bisa berladang tanpa harus membakar.

Pembukaan lahan dengan cara dibakar berpotensi akan menimbulkan kebakaran hutan dan lahan ( Karhutla ) yang dapat menimbulkan kerusakan dan kerugian yang sangat besar.

“ Kita tidak ingin peristiwa kebakaran hutan dan lahan terjadi di daerah ini, oleh karena itu mari sama – sama kita jaga dengan langkah – langkah nyata seperti tidak membuka lahan dengan cara dibakar karena akan berpontensi menimbulkan kebakaran hutan dan lahan.”Tegasnya.

Ia juga menyampaikan tentang undang – undang dan hukuman bagi orang yang dengan sengaja membakar hutan, hal ini perlu dilakukan agar masyarakat memahami dan mengetahui sehingga kedepan dapat mencegah hal – hal yang dapat melanggar hukum.

“Kita tidak ingin warga tersangkut masalah hukum dikemudian hari sehingga hal ini perlu di sosialisasikan.”Ungkap Sertu Aswandi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
November 2024
S S R K J S M
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  
Archive