TIM PUSTERAD CEK LANGSUNG PELAKSANAAN LATNISTER KODIM 1014/PBN
Pangkalan Bun – Latihan Tehnis Teritorial (Latnister) yang diselenggarakan di Kodim 1014/Pbn yang dibuka sejak hari senin lalu (02/03/2020), merupakan pilot projek Latnister diwilayah Korem 102/Pjg yang materinya dikembangkan sesuai dengan situasi dan kondisi saat ini, (05/03). Kabag Binsat Sdirbindiklat Pusat Teritorial Angkatan Darat (Pusterad) Letkol Inf Prasetyo DTS, M.SI (Han) sebagai Ketua Tim Asistensi Tehnis datang untuk melihat langsung jalannya Latnister di Kodim 1014/Pbn.
Dengan didampingi oleh Komandan Kodim 1014/Pbn Letkol Inf Yudi Rianto Ratu selaku Komandan Latihan dan Mayor Inf Enggarsono selaku Waki Komandan Latihan dan Perwira lainnya Letkol Inf Prasetyo menyampaikan kesan-kesannya dengan latihan yang dilaksanakan ini sudah bagus, dari tahap persiapan hingga pelaksanaannya sekarang ini.
Terkait dengan tujuan dilaksanakannya Latnister ini Letkol Inf Prasetyo menyampaikan bahwa Latnister ini dilaksanakan untuk memelihara dan meningkatkan kemampuan dan ketrampilan serta wawasan Prajurit utamanya Parjurit Komando Kewilayahan sehingga lebih peka dalam menyikapi situasi dan kondisi wilayah utamanya menyangkut perkembangan radikalisme diwilayah. Pungkasnya.
Pada pelaksanaan Latnister hari ke empat ini peserta 100 orang Babinsa dari 7 Koramil jajaran Kodim 1014/Pbn melaksanakan aplikasi ke lapangan yaitu dengan melaksanakan pendataan tentang ” Geodemokonsos ” ke wilayah Desa binaan yang berada di wilayah Koramil masing – masing.
Dijelaskan Dandim 1014/Pbn Letkol Inf Yudi Rianto Ratu, Latnister ini sebagai wahana untuk memantabkan komunikasi dua arah antar unsur pimpinan dan Babinsa selaku pelaksanaannya tugas di lapangan, guna menyampaikan cara pandang, pola sikap dan cara bertindak yang tepat dalam mengahdapi tugas kedepan, ” jelasnya.
Masih lanjut Dandim, selaku untuk meningkatkan kemampuan Prajurit jajaran Kodim 1014/Pbn tentang pendataan ketatalaksanaan Binter. Latihan ini juga bertujuan untuk membentuk pemahaman Prajurit dihadapkan dengan tentang tugas dimasa mendatang, “ungakap Dandim.
Tinggalkan Balasan