TMMD, PROGRAM YANG TEPAT DAN STRATEGIS
Program Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) lmbangan ke-73 juga terlaksana di Kabupaten Barito Selatan (Barsel). Program itu diawali dengan upacara pembukaan oleh Bupati Barsel, Eddy Raya Samsuri di Lapangan Patas Satu, Gunung Bintang Awai, Senin (15/10).
Upacara melibatkan TNI, Polri, pemkab, pelajar, pramuka, para tokoh dan masyarakat. Adapun tema yang diambil yakni ‘TNI manunggal rakyat
dalam mewujudkan desa yang maju, sejahtera dan demokratis.’’
Dalam amanatnya, bupati mengatakan program TMMD imbangan merupakan cara yang paling tepat dan strategis. Dihadapkan dengan kondisi pembangunan bangsa, baik dalam dimensi pembangunan maupun pemerataan.
Juga merupakan program lintas sektoral yang melibatkan TNl. pemerintah daerah dan segenap komponen masyarakat lainnya. Melalui TMMD lmbangan tingkatkan taraf hidup masyarakat yang bersih dan bermartabat serta memantapkan kemanunggalan TNI bersama rakyat,” kata bupati.
Untuk diketahui, pelaksanaan TMMD Kodim 1012/Btk dilaksanakan selama 30 hari, dengan sasaran panjang ruas jalan 2.900 meter. Pekerjaan ini melibatkan prajurit TNI yang tergabung dalam satuan tugas bekerjasama dengan pemerintah daerah.
“Mari kita pegang tegung motto TNl yaitu bersama rakyat TNI Kuat. lnsya Allah kalau kita berjalan bersama-sama dengan visi yang sama pula, maka tidak khayal lagi Barsel akan maju, damai dan sejahtera,” imbuh bupati.
Dari pelaksanaan kegiatan TMMD ini, lanjut bupati, menunjukkan betapa tingginya manfaat guna menuniang proses percepatan dan pemerataan pembangunan di pedesaan. Baik dari aspek pembangunan fisik berupa rehabilitasi sarana prasarana maupun non fisik.
Sisi lain, dari beberapa aspek pembangunan yang telah dicapai selama pelaksanaan TM MD. Sebagaimana yang baru kita laksanakan ini, tentunya akan dapat langsung dirasakan manfaatnya oleh segenap masyarakat terutama bagi kepentingan kemajuan desa-desa disekitarnya.” tegasnya.
Adapun manfaat yang dirasakan antara lain untuk menggugah dan menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
Selain itu menumbuhkan kesadaran dan keinginan masyarakat untuk lebih membangun daerahnya sendiri dengan menggugah jiwa serta semangat berwirausaha.
Tinggalkan Balasan