Wujudkan Hubungan Yang Harmonis Dengan Keluarga Besar TNI, Kodim 1012/Btk Gelar Komsos

Kodim 1012/Btk Selenggarakan Komsos Dengan Keluarga Besar TNI (KBT) Di wilayah Kodim 1012/Btk dengan Tema “Sinergitas TNI AD dan keluarga besar TNI siap mewujudkan pertahanan yang tangguh untuk indonesia maju”, Bertempat di Aula Makodim 1012/Btk Jalan Pelita Raya Kelurahan Hilir Sper Kecamatan Dusun Selatan Kabupaten Barito Selatan, Pada hari Jumat (21/06/2024)

Kegiatan ini merupakan bagian program dari Staf Teritorial, bertujuan untuk menjalin silahturahmi dan meningkatkan keakraban dengan seluruh Keluarga Besar TNI di wilayah Kodim 1012/Btk

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 1012/Btk Letkol Inf Langgeng Pujut Santoso, S.E., M.Han. mengatakan, “Pertemuan ini merupakan sarana yang efektif untuk memelihara dan meningkatkan kebersamaan guna membangun komunikasi dialogis diantara kita, sehingga dapat diperoleh kesamaan pandang dalam memahami setiap permasalahan yang terjadi untuk terpelihara keharmonisan dan sinergitas

Ia juga menyatakan, kebersamaan seperti ini, perlu ditumbuh suburkan untuk memupuk rasa persatuan dan kesatuan yang sangat di perlukan guna menghadapi berbagai permasalahan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara

“Kegiatan ini juga diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antara keluarga besar TNI dan meningkatkan semangat patriotisme serta cahaya kebersamaan demi bangsa dan negara Indonesia yang lebih maju dan sejahtera.” ucapnya

Melalui kegiatan ini, terlihat jelas juga bahwa sinergi antara TNI AD dan keluarga besar TNI sangat penting dalam upaya menjaga dan membangun pertahanan yang tangguh bagi Indonesia”, Pungkasnya

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
Juni 2024
S S R K J S M
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
Archive