Babinsa Koramil 1013-12/Dirung Lingkin, Kawal Pembagian BLT

Murung Raya – Pembagian bantuan sosial sebagai salah satu jaring pengaman dampak covid-19 bagi warga pra sejahtera terkadang menimbulkan dinamika sosial yang cukup tinggi. Untuk mengantisipasi hal tersebut babinsa koramil 1013-12/Dirung Lingkin dan bhabinkamtibmas dari polsubsrktor Tanah Siang Selatan, mengawal pembagian dana bantuan Kartu Mura Sejahtera (KMS) di kecamatan setempat pada hari Kamis (14/05). Adapun jumlah bantuan yang disalurkan oleh Dinas Sosial Kab. Murung Raya kepada masyarakat Desa Kec. Tanah Siang Selatan sebanyak 100 orang warga masyarakat dengan rincian meliputi desa Tahujan Ontu, desa Datah Kotou, desa Olung Hanangan,desa Puruk Kambang, desa Dirung Lingkin, desa Olung Muro.
Hadir dalam kegiatan tersebut Sekcam Tanah Siang Selatan Roy Cahyadi, pejabat dari dinas sosial kab. Murung Raya, Frengky dan Agus Toreno, babinsa Koramil 12/Dirung Lingkin, bhabinkamtibmas Polsubsektor Tanah Siang Selatan dan warga yang berhak menerima.

Warga masyarakat Desa Kec. Tanah Siang Selatan yang mendapatkan bantuan.
Dalam keterangan kepada media, Plh Danramil 1013-12/Dirung Lingkin, Serka Mahfud, menyatakan,”Kita bersyukur kegiatan penyaluran dana bantuan dari dinas sosial berupa Kartu Mura Sejahtera berlangsung aman tertib dan lancar. Ini semua karena kerja sama yang baik semua pihak mulai dari pendataan, verifikasi sampai penyaluran. Dalam kesempatan ini juga saya sampaikan kepada masyarakat yang menerima gunakan dengan baik, untuk hal-hal yang pokok, menopang hidup sehari-hari. Terkait covid-19, mari kita patuhi protokol covid-19 yang telah ditetapkan pemerintah. Kerja sama semua lapisan masyarakat akan mempercepat hilangnya corona dari daerah kita”,tandasnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
September 2024
S S R K J S M
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  
Archive