Vaksinasi Covid-19 Untuk Purnawirawan Dan Warakawuri.

Muara Teweh – Sebagai bagian dari upaya bersama untuk mengakhiri wabah virus Covid-19 di Indonesia yang telah berlangsung satu Tahun lamanya. Menyikapi hal tersebut Kodim 1013/Mtw mengadakan kegiatan Vaksinasi Covid-19 untuk Purnawirawan dan Warakawuri tahap pertama.

kegiatan vaksinasi tersebut bertempat di Aula Makodim 1013/Mtw Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Lanjas, Kecamatan Teweh Tengah, Kabupaten Barito Utara, Selasa (18/05/21).

Pasi Opsdim 1013/Mtw Kapten Inf Trio Pramono Mengatakan, “Kami akan memaksimalkan kegiatan vaksinasi ini, agar seluruh Purnawirawan dan Warakawuri di wilayah Kodim 1013/Mtw khususnya wilayah Kabupaten Barito Utara semuanya sudah melaksanakan vaksinasi Covid-19.”

“Kegiatan vaksinasi ini juga bertujuan untuk membantu pemerintah dalam memutus penyebaran Covid-19 dan mempercepat program vaksinasi untuk kebutuhan Purnawirawan dan Warakawuri yang rentan terhadap penularan,” ungkapnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
Oktober 2024
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
Archive