Kodim 1019/Katingan Laksanakan Kegiatan Pembinaan Jaring Mitra Karib
Bertempat di Aula Kodim 1019/Katingan, Kasongan, telah dilaksanakan kegiatan Jaring Mitra Karib Kodim 1019/KTG TA. 2023 dengan mengambil tema “Mewujudkan Binter TNI AD yang adaptif serta dengan mengoptimalkan deteksi dini cegah, temu cepat dan lapor cepat bagi Apkowil”.(Selasa, 9 mei 2023)
Turut hadir dalam kegiatan ini diantaranya Dandim 109/Ktg (Letkol Inf Anggun Wuriyanto S.H., M.Han.) beserta para Perwira Staf dan Danramil, para perwakilan Kepala Desa, Tokoh Adat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, LSM, Ormas, Relawan dan Kepramukaan di wilayah Kab. Katingan.
Dalam sambutannya, Dandim 1019/Ktg Letkol Inf Anggun Wuriyanto S.H., M.Han. menyampaikan terima kasih dengan diresmikannya Kodim 1019/Ktg berkat dukungan dari Pemda Katingan dan seluruh masyarakat Kab. Katingan sehingga bisa diresmikan pada tanggal 6 Desember 2022.
Lebih lanjut, Dandim 1019/Ktg menjelaskan bahwa jaring mitra karib ini sangatlah penting khususnya sebagai satuan yang baru diresmikan karena ke depan akan terlibat langsung dalam kegiatan teritorial kewilayahan dan di dalam pelaksanaan tugas teesebut Kodim 1019/Ktg siap bersinergi dengan seluruh komponen yang ada.
Dengan adanya jaring mitra karib ini, diharapkan dapat meningkatkan perlawanan wilayah terhadap potensi ancaman yang ada berupa disintegrasi bangsa dimana perang yang berlangsung saat ini adalah perang asimetris yang meliputi semua sektor Ipoleksosbudhankam (ideologi, politik, ekonomi, sosial budaya, pertahanan dan keamanan). “TNI AD bukan suatu golongan atau kasta tersendiri, tapi adalah bagian dari rakyat sehingga TNI AD tidak boleh dipisahkan dari rakyat. Soliditas TNI dan rakyat khususnya di wilayah Kab. Katingan adalah suatu kekuatan besar yang akan menjadi benteng terkuat dalam menghadapi bahaya potensi ancaman tersebut dalam menjaga keutuhan NKRI”, ujar Dandim 1019/Ktg.
Tinggalkan Balasan