Babinsa Koramil 1016-03/Sepang Bersama Perangkat Desa Dampingi Tim Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL)

Terkait percepatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di wilayah Kecamatan Mihing Raya, tepatnya di Desa Tuyun. Ini merupakan program pemerintah pusat melalui kakanwil BPN Kabupaten Gunung Mas yang akan dilaksanakan selama 3 hari kedepan, sejak Senin, 02 November 2020.

Serda Pransiska bersama Perangkat Desa yang sudah ditunjuk berdasarkan SK Kepala Desa Tuyun terdiri dari :
1.Riana (Staf Desa)
2.Nanang (Kasi PemDes)
3.Suharto (Staf Desa)
4.Manto (Staf Desa)
5.Reza Ketua Tim Pengukuran bersama 2 Orang
Akan mendampingi Tim PTSL (BPN) Kabupaten Gunung Mas selama tiga hari kedepan di Desa Tuyun.

Pendampingan ini dilaksanakan dalam rangka penertiban batas-batas tanah serta menghimbau kepada warga masyarakat agar segera mensertifikatkan tanahnya. “Kita berharap agar warga yang belum mendaftarkan tanahnya untuk segera mungkin mendaftar ke Tim PTSL (BPN) Kabupaten Gunung Mas untuk segera di sertifikatkan,” tutur Serda Pransiska.

Kegiatan yang dilakukan bersama Tim PTSL yaitu melaksanakan pemasangan patok untuk di ukur selanjutnya pihak pengaju memberikan keterangan pada pihak BPN, selain di ukur, nantinya akan dilakukan penelitian dan verifikasi pemeriksaan tanah terkait dengan kebenaran batas-batasnya. Tim atau Satgas yang telah mengukur nantinya akan mengolah Data, kemudian hasil ukurannya nanti akan diversifikasi ulang. (Pendim 1016/Plk)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
Oktober 2024
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
Archive