KOREM 102/PJG MENERIMA TIM PENGENDALIAN PROGJA DAN ANGGARAN (DALPROG)TA 2014

Guna lebih memantapkan peran dan fungsi aparat TNI-AD disatuan kewilayahan, Kodam XII/Tpr menyelenggarakan Pengendalian Program Kerja dan Anggaran pada Senin (20/10) pukul 09.00 WIB bertempat di Aula Makorem 102/Pjg yang dilaksanakan selama 5 hari dimulai dari tanggal 28 s.d 30 Oktober 2014 . Kegiatan ini dipimpin oleh Pabandya Anev Mayor Inf Marsana beserta anggota Sersan Kepala Kusriyanto,dan kegiatan ini dibuka oleh Kasrem 102/Pjg Letkol Inf Ulysses Sondang, S.IP., M.Hum. Sedangkan peserta yang mengikuti terdiri dari para pejabat pembuat Wabku jajaran Korem 102/pjg .

Dalam sambutan Kasrem 102/Pjg menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih kepada Tim Dalprog yang telah meluangkan waktunya, berkenan untuk menyampaikan materi Pengendalian Program Kerja dan Anggaran di jajaran Korem 102/Pjg. Dan kegiatan ini dimaksudkan untuk memberikan arahan dan masukan, sebagai pedoman dalam pelaksanaan pengendalian program kerja dan anggaran, sehingga diharapkan tidak terjadi kesalahan dalam pelaksanaan setiap tahap kegiatan, mulai tahap perencanaan, pelaksanaan sampai dengan pengakhiran atau penyusunan laporan.

Pada dasarnya kegiatan ini berjalan untuk mensinkronkan antara penyusunan program kerja atau rencana kegiatan dengan alokasi anggaran yang disiapkan. Sehingga diharapkan penggunaan anggaran program kerja akan benar-benar efektif, efisien, tepat guna dan tepat sasaran. Dan diharapkan dapat meningkatkan kualitas SDM prajurit lebih profesional dalam melaksanakan peran dan fungsinya. Manfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya dalam menyerap materi yang diberikan. Buatlah catatan-catatan yang perlu, dan tanyakan hal-hal yang dirasakan kurang jelas atau kurang dimengerti, berikan saran, masukan dan tanggapan yang bersifat membangun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
Mei 2024
S S R K J S M
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728293031  
Archive