Komandan Kodim 1015/Sampit Hadiri Gelar pasukan Operasi zebra Telabang Ta 2024.

Seruyan- Komandan Kodim 1015/Sampit Letkol Inf Muhammad Tandri Subrata,S.A.P.M.Han Yang di Wakili Perwira penghubung kodim 1015/Sampit Mayor Inf Joko Susilo hadir dalam Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Telabang TA 2024 yang dilaksanakan di Halaman Polres Seruyan,Senin(14/10)

Kegiatan ini di pimpin oleh Wakapolres Seruyan dan di hadiri Perwira Penghubung Kodim 1015/Sampit,Danpos TNI AL Kab.Seruyan,Kalaksa BPBD kab.Seruyan,Kasatpol PP kab.Seruyan dan tamu undangan lainnya.

Dalam amanat Kapolda Kalteng yang dibacakan oleh Inspektur Upacara, disampaikan bahwa Operasi Zebra Telabang TA 2024 diselenggarakan secara serentak di seluruh Polda se-Indonesia dengan tema “Mendukung Suksesnya Pelantikan Presiden/Wakil Presiden Terpilih serta Mengajak Masyarakat untuk Tertib Berlalu Lintas demi Mewujudkan Kamseltibcar Lantas yang Aman dan Nyaman.”

Kapolda menekankan pentingnya kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas, mengingat tingginya angka pelanggaran dan kecelakaan. Operasi ini bertujuan untuk menurunkan angka pelanggaran dan fatalitas kecelakaan.

Operasi Zebra Telabang TA 2024 akan berlangsung selama 14 hari, dari tanggal 14 hingga 27 Oktober 2024, melibatkan personel dengan pendekatan edukatif, persuasif, dan humanis. Prioritas pelanggaran yang menjadi perhatian antara lain penggunaan ponsel saat berkendara, pengendara di bawah umur, dan ketidakpatuhan dalam menggunakan helm.

Kehadiran Dandim 1015/Sampit Yang di Wakili Perwira Penghubung Kodim 1015/Sampit dalam apel ini menunjukkan komitmen TNI untuk mendukung upaya kepolisian dalam menciptakan kondisi lalu lintas yang aman dan tertib di wilayah.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

DANREM 102 PJG
Brigjen TNI Iwan Rosandriyanto,S.I.P
Oktober 2024
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
Archive